Mamalia

Fenomena Beruang Bulan Emas Langka dari Asia.

Fenomena Beruang Bulan Emas Langka dari Asia.

  • Kategori: Mamalia
  • Dipublikasikan: 25 Des 2025

25/Desember/2025-02.30 | Redaksi PARAMIDSN

 

Surabaya,Paramidsn.com - Beruang Bulan atau biasa di sebut Beruang hitam asia, juga dikenal sebagai beruang dada putih adalah spesies beruang berukuran sedang. Dalam Nama Ilmiah mereka disebut (Ursus thibetanus). sebagian besar mereka beradaptasi dalam kehidupan arboreal atau sebagian besar kehidupannya banyak di habiskan di pohon 

Mereka mempunyai peresbaran atau biogeografi di selatan Asia, Korea, timur laut Tiongkok, Timur Jauh Rusia, Honshū dan Shikoku, Jepang. Dalam status konservasi Beruang ini digolongkan oleh IUCN sebagai spesies VU(Vulnerable/Rentan) Kategori ini diperuntukkan untuk jenis yang diindikasikan sedang menghadapi risiko tinggi kepunahan di alam liar dan dianggap memenuhi satu dari lima kriteria menuju kepunahan yang ditetapkan oleh IUCN. Hal tersebut disebabkan oleh deforestasi dan perburuan aktif untuk diambil bagian tubuhnya

Variasi Genetika Langka.

Dalam beberapa Tahun ini di jagat media sosial terutama di Instagram di kejutkan dengan foto Beruang Bulan Emas yang memiliki Variasi warna yang sangat langka dari beruang hitam Asia ini menonjol dengan mantel keemasannya yang menakjubkan dan "mane" gelap di lehernya.Rona emas adalah mutasi genetik alami bukan spesies yang berbeda membuat setiap individu benar-benar unik. Ini adalah simbol hidup bagaimana alam tidak pernah berhenti mengejutkan kita. Beruang Emas tersebut diselamatkan oleh tempat perlindungan , yang bekerja tanpa lelah untuk melindungi mereka dari perdagangan satwa liar ilegal dan kehilangan habitat

Status konservasi Beruang Bulan di berbagai Negara.

Beruang hitam menjadi spesies langka di Rusia, sehingga jatuh di bawah perlindungan khusus dan perburuan sangat dilarang. Saat ini ada pergerakan kuat untuk melegalkan perburuan beruang hitam Rusia yang didukung oleh sebagian besar komunitas ilmiah lokal.

Jepang memiliki Populasi kecil yang terisolasi di daerah Tanzawa dan Shimokita di daratan Honshu juga terdaftar sebagai terancam punah pada tahun 1995. Selain mengakui populasi ini sebagai satwa yang terancam punah, masih ada kekurangan metode konservasi yang efisien untuk beruang hitam.

Sementara itu di Taiwan tanggal 30 Januari 1989, beruang hitam Formosa telah terdaftar sebagai spesies terancam punah berdasarkan UU Warisan Alam dan Budaya, dan kemudian terdaftar sebagai Spesies Konservasi Kategori I.

Vietnam  juga memberlakukan Keputusan 276/QD, 276/1989 yang melarang perburuan dan pengeksporan beruang hitam. Dan beruang hitam terdaftar sebagai spesies yang terancam punah. Semoga kedepannya Beruang hitam yang banyak dilindungi di berbagai negara dapat berkembangbiak serta lepas dari status Rentan akibat perburuan liar.

 

Penulis: Ali Maruf 

Editor : Aji Jipang 

Foto By : app IG | discover Animal